Pages

Rabu, 22 April 2015

Cagar Alam Pangandarn

Cagar Alam Pangandaran
Kamis, 22 April 2015
Cagar Alam Pangandaran  terletak di semenanjuk dan menjadi Batas Pantai Timur Pangandaran dan Pantai Barat Pangandaran. Di lokasi tersebut yang berupa Taman Nasional, terdapat berbagai macam flora dan fauna yang hidup bebas, mandiri & dilindungi. Fauna yang hidup di Kawasan Konservasi Taman Wisata Alam ini banyak sekali jenisnya mulai dari monyet, lutung, landak, kijang, kelelawar dll. Kebanyakan adalah kiriman/bukan fauna asli dari Cagar Alam. Adapun Flora yang hidup disini amat dijaga kelestariannya, masyarakat atau pengunjung tidak diperkenankan untuk mengambil atau menebang satu batang pohonpun.
Selain kawasan yang luas, Cagar Alam Pangandaran juga masih terjaga kealamiannya. Beberapa peneliti dari berbagai universitas telah datang dengan bermaksud mengadakan penelitian, ada yang meneliti aspek historis seperti peninggalan kerajaan galuh pangauban, aspek biologis seperti meneliti flora dan fauna yang terdapat disana, atau meneliti dari aspek geologis.
Kawasan ini sangat cocok untuk anda pecinta wisata edukatif dan historis, beberapa objek yang ada seperti: Goa-goa Alam dan Buatan, Situs Batu Kalde(Purbakala), Spot flora dan fauna dll. Dengan berjalan-jalan di kawasan ini, selain menambah ilmu pengetahuan juga sekalian berolah raga, pasalnya waktu tempuh yang akan anda lalui sekitar 90 Menit dan berjalan kaki. hehe
Landak di Cagar Alam Pangandaran
Landak di Cagar Alam Pangandaran
Kawasan Cagar Alam Pangandaran
Kawasan Cagar Alam Pangandaran
Explorasi Goa Alam
Explorasi Goa Alam
Untuk urusan keamanan sebaiknya anda menggunakan Jasa Pemandu Wisata lokal, selain beresiko bila menjelajah seorang diri dengan menggunakan Pemandu Wisata anda akan mendapatkan penjelasan mendetail mengenai situs atau spot yang ada di Cagar Alam Pangandaran.
Nah, penasaran kan ingin mengunjungi kawasan konservasi ini? Ayo Berwisata ke Pangandaran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll